Pesantren Khatamun Nabiyyin menggelar pemotongan hewan qurban pada Kamis, 29 Juni seusai melaksanakan shalat ied berjamaah di Masjid Nurul Huda. Daging kurban ini akan dibagikan kepada warga masyarakat di sekitar Pesantren Khatamun Nabiyyin.
Kegiatan pemotongan dan penyaluran daging kurban ini telah berjalan rutin setiap tahunnya. Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. selaku Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) menyalurkan Hewan kurbannya berupa sapi limosin, Pak lexi mailowa budiman juga menyalurkan satu ekor sapi, dan diikuti oleh penyalur lainnya yang berupa kambing dan domba di antaranya ada Bu Eva delayla binti muhammad alcaff, Hamza Atam, Kapolsek Ciracas, Ustadz Azhim Ahdar, Agung Nur Cahyono, As-Shodiq Culture, dan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH ).
kegiatan pemotongan hewan kurban ini dipimpin langsung oleh Kiai Akbar Saleh selaku Pengasuh Pesantren Khatamun Nabiyyin serta dibantu oleh para santriwan dan santriwati yang antusias dalam kegiatan ini, mulai dari merobohkan sapi, menguliti, mencacah, dan memasukkan daging kurban tersebut ke dalam kantong plastik. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat terus meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.